New Upcoming Korean Drama in August 2024 — Annyeong haseyo, sahabat lendyagassi.
Uda pada sibuk ikutan lomba 17-an blum nih?
Di rumahku uda mulai dibuka sama pertandingan tenis meja bapak-bapak. Yang aku yakin, sebentar lagi bakalan makin meriah karena disusul lomba-lomba lainnya yang melibatkan kerjasama warga.
Sahabat lendyagassi uda berencana bakalan ikut lomba apa??
Kalau aku, lomba nulis drakor.
Hahhaa, ga adaaa.. ga ada. Lomba memenangkan hatinya Jenok aja dah… yang paling bener mah yaa.. Mumpung dia gak kenal ama mbak Zendaya. Eaaa~
Di bulan Agustus ini, aku bawa kabar gembira buat drakor lovers!
Karena uda mulai berjamur drama cakep yang pantang buat dilewatin gitu aja.. Plus jumlahnya uda gak main-main lagi.. Bakalan ada 14 drama yang siap menemani hari-harimu di bulan Kemerdekaan RI kali ini.
Apa aja judul dramanya dan bakalan tayang tanggal berapa, dimana..
Kuy, simak di artikel berikut ini yaa.. Let’s get it!
List Upcoming Drama Korea Bulan Agustus 2024
Bad Memory Eraser — TVING

Judul : Bad Memory Eraser
(Nabbeun Gieok Jiwoogae/ 나쁜 기억 지우개)
Pemeran Utama : Kim Jae-joong, Jin Se-yun, Lee Jong-won, Yang Hye-ji
Tanggal Rilis : Aug 2, 2024 – Sep 21, 2024
Tayang Setiap : Jum’at – Sabtu
Genre : Comedy, Romance, Drama
Episode : 16
Network : MBN, TVING, VIKI
Sinopsis Drama Bad Memory Eraser
Drama Korea yang rencananya akan membuka bulan Agustus ceria ini diperankan oleh idol keshayangan ex-TVXQ, temennya mas U-Know dan mas Changmin.
Bercerita mengenai Lee Goon (Kim Jae-Joong) dulunya adalah seorang pemain tenis yang menjanjikan, namun ia mengalami cedera. Setelah itu, ia kehilangan semua harga dirinya dan hidupnya benar-benar berubah. Dengan menggunakan penghapus memori, ingatannya terhapus dan dia terlahir kembali dengan harga diri dan kehadiran yang maksimal.
Dan kini, Lee Goon bertemu kembali dengan cinta pertamanya yang ternyata hanya manipulasi, yakni Kyeong Joo-Yeon (Jin Se-Yun). Cewek ini merupakan seorang psikiater di pusat penelitian otak. Orang lain di sekitarnya termasuk adiknya Lee Shin (Lee Jong-Won), yang merupakan pemain tenis peringkat satu dunia. Sementara itu, Jeon Sae-Yan (Yang Hye-Ji) adalah penerjemah Lee Shin.
Aku rasa dari sekilas baca sinopsisnya dan memlihat genrenya, drama Bad Memory Eraser layak buat nemenin weekendmu biyar senyum-senyum sendiri deeh..
Buat yang mau nonton mas Jae-Joong yang gantengnya gak pernah pudar, kuy simak drama Bad Memory Eraser mulai 2 Agustus 2024 di TVING yaa..
Trailer Drama Bad Memory Eraser (2024)
Family by Choice — JTBC

Judul : Fabricated Family/ A Prefabricated Family/ Avengers Siblings
(Jolibsik Gajok/ 나쁜 기억 지우개)
Pemeran Utama : Hwang In-Yeop, Jung Chae-Yeon, Bae Hyun-Sung
Tanggal Rilis : Aug 7, 2024 – Sep 26, 2024
Tayang Setiap : Rabu – Kamis
Genre : Comedy, Romance, Youth, Family
Episode : 16
Network : JTBC
Sinopsis Drama Family by Choice
Yauda sih yaa… pasrah aja kalo hati ini akan terombang-ambing lagi sama mas Hwang In-Yeop yang cosplay jadi anak SMA lagi di drama terbarunya yang berjudul Family by Choice.
Drama Family by Choice ini diadaptasi dari drama China yang berjudul Go Ahead dan telah tayang pada tahun 2020 lalu sebanyak 46 eps.
Ceritanya mengenai tiga orang yang tidak memiliki hubungan darah, namun menghabiskan masa remaja bersama.
Mereka bertiga saling mengandalkan satu sama lain sambil membawa bekas luka yang mereka terima dari orang tua mereka.
Ini adalah sebuah karya yang menceritakan tentang cinta kekeluargaan, cinta romantis, dan persahabatan di antara mereka yang dipertemukan kembali setelah sepuluh tahun.
Apakah mereka bertiga menjadi pribadi yang lebih baik setelah pertemuan 10 tahun ini?
Siap-siap tisu sih kayanya kalo nonton drama keluarga begini.
Selain ada perasaan hangat, pastinya yang namanya “luka” juga akan berbekas di hati masing-masing.
Saksikan drama Family by Choice mulai 7 Agustus 2024 dengan drama versi aslinya yang cukup mencuri perhatian dengan perolehan rating yang cukup baik di China. Apakah versi Korea-nya akan berhasil memporak-porandakan hati para drakor lovers? Let see..
Love Andante — TVING

Judul : Love Andante/ Andante of Love
(Sarangui Andante/ 사랑의 안단테)
Pemeran Utama : Kwon Hyun-bin, Song Ji-woo
Tanggal Rilis : Aug 7, 2024
Tayang Setiap : Rabu – Kamis
Genre : Comedy, Romance, Fantasy
Episode : 12
Network : SBS, TVING
Sinopsis Drama Love Andante
Drama ini rencana tayang sejak tahun 2023 lalu.
Namun sampai saat ini pun belum ada kepastiannya beneran tayang di bulan Agustus atau engga. Tapi rumornya santer banget, drama Love Andante akan tayang di tanggal 7 Agustus 2024.
Love Andante berlatar belakang fiksi proyek desa perdamaian yang dilaksanakan di DMZ setelah Korea Utara dan Korea Selatan yang mendeklarasikan berakhirnya perang Korea. Sebagai bagian dari proyek ini, seorang pemain piano berbakat asal Seoul, Im Joo-hyung (Kwon Hyun-bin), dikirim untuk tinggal di desa tersebut selama satu tahun.
Di sana, ia mulai tinggal bersama Ha Na-kyung (Song Ji-woo), seorang apoteker dan putri seorang pejabat tinggi Korea Utara yang hanya merasakan emosi yang kuat seperti cinta melalui buku. Setelah bertemu dengan Joo-hyung, yang menjalin hubungan dengannya melalui musik, dunia emosionalnya mulai berubah.
Akan kah keduanya bersatu layaknya pasangan Binjin couple di drama Crash Landing On You?
Eh, minimal di drama aja sii.. Yuk, bisa yuuk.. kita tonton drama romcom ini mulai 7 Agustus di SBS.
Romance in the House — JTBC

Judul : Romance in the House / Family X Melo
(Gajok X Melo/ 가족X멜로)
Pemeran Utama : Ji Jin-hee, Kim Ji-soo, Son Na-eun, Minho, Yoon Sanha
Tanggal Rilis : Aug 10, 2024
Tayang Setiap : Sabtu – Minggu
Genre : Romance, Drama, Family, Melodrama
Episode : 12
Network : JTBC
Sinopsis Drama Romance in the House
Byeon Mu-Jin menikah dengan Geum Ye-Yeon (Kim Ji-Soo).
Lalu mereka memiliki seorang putri bernama Byeon Mi-Rae (Son Na-Eun) dan seorang putra, Byeon Hyun-Jae (Yoon San-Ha) selama pernikahan mereka.
Byeon Mu-Jin mencoba berbagai usaha bisnis saat menikah, tetapi semuanya gagal. Keluarganya tidak tahan lagi dan memutuskan hubungan dengannya. Setelah mengalami perceraian, Geum Ye-Yeon mengalami kesulitan untuk membesarkan kedua anaknya seorang diri.
Saat ini telah 11 tahun, dia bekerja paruh waktu di sebuah supermarket besar. Anak perempuan dan laki-lakinya sudah dewasa. Anak perempuannya, Byeon Mi-Rae, ingin menjadi orang yang bisa diandalkan oleh ibunya. Dia bekerja sebagai MD di sebuah supermarket besar. Dia juga menjadi pencari nafkah keluarga.
Sang putra, Byeon Hyun-Jae, memiliki pesona yang unik, namun dia juga pembuat onar dalam keluarga.
Suatu hari, Byeon Mu-Jin muncul di depan keluarganya sebagai pemilik bangunan vila tempat mereka tinggal. Byeon Mu-Jin berharap untuk bersatu kembali dengan mantan istri tercintanya, Geum Ye-Yeon, dan bahkan mencoba merayunya. Namun sang putri, Byeon Mi-Rae, sangat menentang ide ayahnya. Tidak seperti saudara perempuannya, Byeon Hyun-Jae mendukung upaya ayahnya untuk rujuk.
Sementara itu, Byeon Mi-Rae terlibat dengan Nam Tae-Pyeong (Minho). Dia pernah menjadi anggota tim taekwondo nasional dan sekarang bekerja sebagai petugas keamanan di mart yang sama dengan Byeon Mi-Rae. Ia menyembunyikan identitas aslinya dan fakta bahwa ayahnya adalah pemilik dari mart tersebut.
Sayangnya, drama keluarga ini cuma 12 eps, seng..
Jadi cobain nonton yuk.. mulai 10 Agustus 2024.
Trailer Drama Romance in the House (2024)
Your Honor — ENA

Judul : Your Honor
(Yueo Aneo / 유어 아너)
Pemeran Utama : Son Hyun-joo, Kim Myung-min, Kim Do-hoon, Yoon Chan-young and Jung Eun-chae
Tanggal Rilis : Aug 12, 2024 – Sep 10, 2024
Tayang Setiap : Senin – Selasa
Genre : Thriller, Law, Crime, Drama
Episode : 10
Network : ENA, Genie TV
Sinopsis Drama Your Honor
Drama Your Honor adalah drama remake serial TV Amerika yang berjudul sama, yakni “Your Honor” (2020) dan telah di remake pula oleh serial TV Israel “Kvodo” (כבודו) pada tahun 2017.
Kini giliran Korea membuat ulang drama beken yang diperankan oleh Son Hyun-joo, Kim Myung-min, Kim Do-hoon, Yoon Chan-young dan Jung Eun-chae. Drama bergenre Thriller, Law, Crime ini bercerita mengenai dua orang ayah, yang menjadi monster bagi anak-anak mereka. Antar Ayah ini kemudian saling berhadapan satu sama lain.
Song Pan-Ho (Son Hyun-Joo) adalah seorang hakim yang dihormati oleh semua orang. Dia adalah orang yang berhati hangat. Dia menjalani kehidupan yang sukses, tanpa noda di masa lalunya dan membawa keyakinan yang benar dan rasa keadilan yang kuat.
Kim Gang-Heon (Kim Myung-Min) adalah seorang bos yang kejam dari sebuah organisasi kriminal. Dia memiliki hati yang dingin dan kehadiran yang memaksa. Dia adalah sosok yang membuat semua orang menggigil ketakutan, tetapi dia adalah seorang ayah yang menunjukkan cinta kebapakan yang gigih.
Bagaimana kelanjutan kisah seru ini?
BIasanya drama keluarga kan sellau POV-nya persaingan antar emak yaa.. Kini antar Ayah niih.. Tampaknya makin seru sih..
Saksikan Your Honor mulai 12 Agustus 2024 di channel ENA.
Trailer Drama Your Honor (2024)
Perfect Family — TVING

Judul : Perfect Family
(Wanbyeoghan Gajok/ 완벽한 가족)
Pemeran Utama : Park Ju-hyun, Yoon Se-ah, Kim Byung-chul, Kim Young-dae
Tanggal Rilis : Aug 14, 2024 – Sep 19, 2024
Tayang Setiap : Rabu – Kamis
Genre : Thriller, Drama, Family
Episode : 12
Network : KBS2, VIKI, VIU
Sinopsis Drama Perfect Family
Drama Perfect Family diadaptasi dari webcomic “Wanbyeokhan Gajok” yang ditulis oleh Nangbba dan diilustrasikan oleh Jooeun. Webtoon ini telah diterbitkan pada 24 Agustus 2020 – 17 Agustus 2021 via Naver. Dan untuk pertama kalinya serial drama Korea Selatan yang disutradarai oleh sutradara film Jepang, Isao Yukisada.
Menarik yaa…
Drama ini bercerita mengenai Choi Jin-Hyeok (Kim Byung-Chul) adalah seorang pengacara yang sukses di sebuah firma hukum besar. Ia menikah dengan Ha Eun-Joo (Yoon Se-Ah) dan mereka memiliki seorang putri angkat bernama Choi Sun-Hee (Park Ju-Hyun). Dia setia kepada keluarganya.
Ha Eun-Joo dulunya adalah seorang spesialis neuropsikiatri.
Namun, karena trauma akibat kecelakaan yang tak terduga, ia berhenti dari pekerjaannya. Ia sekarang menjadi ibu rumah tangga penuh waktu, yang fokus mengurus keluarganya. Dia sangat mencintai putrinya, Choi Sun-Hee, dan akan melakukan apa pun untuk melindunginya.
Choi Sun-Hee adalah seorang siswa teladan dan memiliki penampilan yang cantik. Keluarga mereka terlihat seperti keluarga yang sempurna dan bahagia, namun semuanya berubah. Choi Sun-Hee tiba-tiba terjebak dalam kasus pembunuhan.
Agak horor nih.. karena kaitannya sama anak SMA, uda kaya Drama Lies Hidden In My Garden gasii??
Mari kita buktikan gimana serunya drama Perfect Family mulai tanggal 14 Agustus 2024 di VIU sebanyak 12 eps.
Trailer Drama Perfect Family (2024)
The Tyrant — Disney+

Judul : The Tyrant
(Pokkoon / 폭군)
Pemeran Utama : Cha Seung-won, Kim Seon-ho, Kim Kang-woo
Tanggal Rilis : Aug 14, 2024
Tayang Setiap : Selasa
Genre : Action, Crime, Sci-Fi, Fantasy
Episode : 4
Network : Disney Hotstar
Sinopsis Drama The Tyrant
Memanggil Seonhohadaaa…
Kali ini seru siih.. setelah sukses memerankan karakter jahat-jahat tapi ternyata tetep jadi anak baik di film The Childe, kali ini Kim Seon-ho kembali dengan drama terbarunya yang tayang di Disney bareng Cha Seung-won oppa.
Rencananya, drama ini hanya tayang sebanyak 4 eps dan menghadirkan kisah seru — yang kabarnya, masih ada hubungannya sama film The Witch: Part 1. The Subversion.
Bercerita mengenai sampel terakhir dari Program Tyrant yang hilang saat dikirim. Orang-orang dari berbagai kelompok berjuang untuk menemukan sampel terakhir tersebut.
Im Sang (Cha Seung-Won) adalah seorang mantan agen. Ia ditugaskan untuk menyingkirkan orang-orang yang berhubungan dengan Tyrant Program. Choi (Kim Sun-Ho) adalah direktur biro sebuah lembaga pemerintah. Ia menjalankan Tyrant Program secara tidak resmi. Paul (Kim Kang-Woo) adalah seorang agen dari badan intelijen asing. Dia mencoba untuk menyingkirkan sampel terakhir dari Tyrant Program.
Penggemar drakor bergenre Action, Crime, Sci-fi wajib nonton drama ini siih..
Tentunya karena aksi aktor-aktor ternamanya dan juga menghadirkan action yang nyata!
Saksikan drama The Tyrant mulai 14 Agustus 2024 di Disney Hotstar.
Trailer Drama The Tyrant (2024)
Black Out — MBC

Judul : Black Out
(Baekseolgongjooege Jookeumeul – Black Out/ 백설공주에게 죽음을-Black Out)
Pemeran Utama : Byun Yo-han, Go Jun, Go Bo-gyeol, Kim Bo-ra
Tanggal Rilis : Aug 16, 2024
Tayang Setiap : Jum’at – Sabtu
Genre : Thriller, Mystery, Psychological, Drama
Episode : 14
Network : MBC
Sinopsis Drama Black Out
Drama Black Out ini sebenarnya uda release secara premiere di sebuah festival film pada Apr 10, 2024. Dramayang diadaptasi dari sebuah novel “Snow White Must Die” karya penulis Jerman Nele Neuhaus dan telah terbit pada tahun 2010 ini bercerita mengenai kisah Saat Ko Jung-Woo (Byun Yo-Han) yang berusia 19 tahun. Ia adalah seorang siswa SMA di Muchon Twon dan akan masuk ke sekolah kedokteran yang bergengsi.
Namun, Ko Jung-Woo ditangkap karena membunuh dua teman sekelasnya. Ko Jung-Woo tidak dapat mengingat apakah dia melakukan pembunuhan atau tidak dan mayatnya tidak pernah ditemukan. Setelah menjalani hukuman 10 tahun penjara, Ko Jung-Woo kembali ke kampung halamannya. Dia memutuskan untuk meninggalkan daerah itu untuk selamanya dan memulai hidup baru, tetapi serangkaian hal aneh terjadi di sekitarnya. Dia tidak dapat pergi karena hal ini.
Entah bagaimana, Ko Jung-Woo terlibat dengan Detektif No Sang-Cheol (Ko Jun) dan mereka mencoba untuk mengungkap kebenaran tentang apa yang terjadi pada hari ketika kedua gadis itu dibunuh. No Sang-Cheol adalah seorang detektif elit yang lulus dari universitas kepolisian terbaik. Namun, pada hari pernikahannya, pengantinnya dibunuh secara brutal. Hidupnya benar-benar berubah setelah itu dan karirnya hancur. Dia kemudian diturunkan ke kantor polisi di Kota Muchon. Karena sebuah insiden, dia mulai menyelidiki kembali kasus Ko Jung-Woo.
Sementara itu, Choi Na-Kyeom (Go Bo-Gyeol) adalah teman sekelas Ko Jung-Woo di SMA. Dia sudah lama naksir Ko Jung-Woo dan dengan setia mendukungnya selama dia di penjara. Sejak dibebaskan, dia bermimpi untuk memiliki kehidupan yang bahagia bersamanya.
Ha Seol (Kim Bo-Ra) mengambil cuti dari sekolah kedokteran. Dia melakukan perjalanan ke seluruh negeri dengan skuter dan kebetulan dia berhenti di Kota Muchon. Dia akhirnya tinggal di sana, sambil bekerja paruh waktu di sebuah restoran.
Hayuk aah.. nonton dramanya Akang Byun Yo-han.
Dijamin bagus siih.. Hahaha, BUCIN DETECTED!
DNA Lover — TV Chosun

Judul : DNA Lover
(DNA Reobeo/ DNA 러버)
Pemeran Utama : Jung In-Sun, Choi Si-Won, Lee Tae-Hwan
Tanggal Rilis : Aug 17, 2024
Tayang Setiap : Sabtu – Minggu
Genre : Comedy, Romance, Melodrama
Episode : 16
Network : TV Chosun
Sinopsis Drama DNA Lover
Kudunya drama DNA Lover ini tayang bulan lalu siih..
Tapi yhaa.. begitulaaa.. mas Agung lagi sibuk nyiapin konser Suju Spin Off kan yaa..
Drama DNA Lover menceritakan mengenai Shim Yeon-Woo (Choi Si-Won) adalah seorang dokter kandungan dan dia menjalankan praktiknya sendiri di Klinik Shim. Shim Yeon-Woo pandai memikat hati wanita, tetapi ketika wanita jatuh cinta padanya dan menjadi posesif, mencoba mengubahnya, atau terlalu terobsesi dengannya, maka Yeon-Woo akan mengakhiri hubungan tersebut.
Han So-Jin (Jung In-Sun) adalah seorang peneliti dan dia bekerja di sebuah pusat gen. Dia agak culun dan terobsesi untuk menemukan pria yang secara genetik tepat untuknya. Shim Yeon-Woo dan Han So-Jin terlibat satu sama lain.
Sementara itu Seo Kang-Hoon (Lee Tae-Hwan) adalah seorang petugas pemadam kebakaran yang tampan. Ia selalu memberikan kenyamanan kepada Han So-Jin. Jang Mi-Eun (Jung Eugene) adalah seorang kolumnis cinta dan mantan pacar Shim Yeon-Woo.
Lucyuu kaan..pas baca sinopsnya..
Kuy saksikan drama DNA Lover di TV Chosun setiap weekend Sabtu dan Minggu sebanyak 16 eps.
Trailer Drama DNA Lover (2024)
Love Next Door — Netflix

Judul : Love Next Door / Mom’s Friend’s Son
(Eommachingooadeul/ 엄마친구아들)
Pemeran Utama : Jung Hae-in, Jung So-min, Kim Ji-eun
Tanggal Rilis : Aug 17, 2024 – Oct 6, 2024
Tayang Setiap : Sabtu – Minggu
Genre : Comedy, Romance
Episode : 12
Network : TvN, Netflix
Sinopsis Drama Love Next Door
Toloong!!
Mereka berdua ko lucyyuu gemesiiin siih… Asa cocok banget deh, Jung Hae-in sama Jung So-min. Bakalan nge-ship mereka nih..
Drama Love Next Door bakalan tayang di NF pas di hari kemerdekaan kita ya, seng..
Jadi jangan lewatkan!
Menceritakan mengenai Choi Seung-Hyo (Jung Hae-In) adalah arsitek muda yang paling terkenal di Korea dan ia menjalankan studio arsitektur “In”. Tidak hanya hampir sempurna sebagai seorang arsitek, ia juga sangat menarik dan memiliki kepribadian yang baik.
Namun, Choi Seung-Hyo pernah mengalami saat-saat yang ingin dia hapus dari hidupnya. Momen-momen tersebut biasanya melibatkan Bae Seok-Ryu (Jung So-Min). Saat mereka berusia 4 tahun, ibu mereka menjadi teman. Karena ibu mereka, Choi Seung-Hyo dan Bae Seok-Ryu menghabiskan banyak waktu bersama seperti mandi bersama di pemandian wanita. Sekarang, Choi Seung-Hyo bertemu dengan Bae Seok-Ryu saat dewasa.
Saat tumbuh dewasa, kehidupan Bae Seok-Ryu berjalan mulus. Selama masa sekolahnya, ia tidak pernah absen meraih peringkat pertama secara akademis di sekolahnya. Dia selalu bersemangat dan energik dalam melakukan berbagai hal. Setelah lulus dari universitas, dia diterima bekerja di sebuah perusahaan besar. Dia bekerja keras sebagai manajer proyek, tetapi, karena suatu alasan, dia berhenti dari pekerjaannya. Dia menganggur sejak saat itu dan dia kembali bertemu dengan Choi Seung-Hyo.
CINLOK CINLOK!
((bukan makanan, pliiss))
Nonton teaser Love Next Door deeh..
Dijamin langsung nge-cup drama ini.
Trailer Drama Love Next Door (2024)
Pachinko 2 — Apple TV+

Judul : Pachinko Season 2
(Pachinko Season 2/ 파친코 시즌 2)
Pemeran Utama : Kim Min-ha, Youn Yuh-jung, Lee Min-ho, Jung Eun-chae, Jin Ha, Anna Sawai
Tanggal Rilis : Aug 23, 2024 – Oct 11, 2024
Tayang Setiap : Jum’at
Genre : Historical, Drama, Melodrama
Episode : 8
Network : Apple TV+
Sinopsis Drama Pachinko Season 2
Drama Pachinko season 2 ini adalah sekuel dari Pachinko season 1 yang tayang pada tahun 2022.
Buat yang uda baca novelnya, kamu beruntung!
Karena kini tayang Pachinko season 2 still on Apple TV.
Buat yang belum nonton, aku uda bikin 2 tulisan terkait ulasan drama Pachinko season 1.
SEBAGUS ITUU, SENG!!
Baca juga:
Review Drama Pachinko (2022)
Ulasan Ending Drama Korea Pachinko
Drama ini diangkat dari novel berjudul “Pachinko” oleh Lee Min-Jin dan telah diterbitkan pada 7 Februari 2017 oleh Grand Central Publishing. Buat yang pingin baca ulasan novelnya, sahabat lendyagassi juga bisa berkunjung ke link artikel Review Novel Pachinko ini yhaa..
Kira-kira gimana kelanjutan kisah 4 generasi ini?
Kalo nonton teasernya sih makin seru yaa.. Karena mas Limin aka. Koh Han-Su dateng lagi nih di kehidupan Kim Sun-Ja. Setelah sekian lama berpisah dan Sun-ja memiliki kehidupan yang damai dengan suaminya. HUhuhu~
Dasyar kamu, JAHAT mas!!
Okelah, mari kita menggalau bersama mulai tanggal 23 Agustus 2024 yaa..
Seperti biasa, setiap minggu hanya tayang 1 eps dan butuh waktu 8 minggu buat nuntasin 8 eps.
Semoga gak selama itu juga yaa.. Ga sabar niih..
Trailer Drama Pachinko Season 2 (2024)
Cinderella at 2 AM — Coupang TV

Judul : Cinderella at 2 AM
(Saebyeok 2shiui Cinderella/ 새벽 2시의 신데렐라)
Pemeran Utama : Shin Hyun-been, Moon Sang-min, Yoon Park, Park So-jin
Tanggal Rilis : Aug 24, 2024 – Sep 22, 2024
Tayang Setiap : Sabtu – Minggu
Genre : Comedy, Romance
Episode : 10
Network : Channel A, COUPANG TV
Sinopsis Drama Cinderella at 2 AM
Drama Cinderella at 2 AM diadaptasi dari novel web “Saebyeok Doo Shiui Cinderella” karya Aigome dan telah diterbitkan pada 4 Oktober – 20 Desember 2013 melalui Naver.
Drama ini berkisah mengenai Ha Yoon-Seo (Shin Hyun-Bin) yang masih lajang dan bekerja sebagai pemimpin tim di sebuah perusahaan besar. Dia memiliki penampilan yang menarik, serta kepribadian yang baik, dan dihormati di perusahaannya. Ketika dia masih muda, dia membawa adik laki-lakinya dan meninggalkan keluarganya karena kekerasan dalam rumah tangga.
Kini ia telah tumbuh menjadi orang yang percaya diri dan pragmatis. Pacarnya adalah Seo Joo-Won (Moon Sang-Min), yang lebih muda darinya. Dia bekerja sebagai anggota staf di perusahaan yang sama di mana Ha Yoon-Seo bekerja. Yang mengejutkannya, Ha Yoon-Seo mengetahui bahwa pacarnya adalah putra dari keluarga chaebol yang menjalankan perusahaannya.
Ibu Seo Joo-Won kemudian menghubungi Ha Yoon-Seo untuk memutuskan hubungan dengan putranya dan menawarkan uang untuk melakukannya. Ha Yoon-Seo percaya bahwa dongeng tidak ada di dunianya dan memutuskan untuk mengambil uang dari ibunya dan putus dengan Seo Joo-Won. Namun, Seo Joo-Won percaya pada cinta dan mengikuti kata hatinya dengan setia. Dia mencoba yang terbaik untuk mengubah pikiran Ha Yoon-Seo.
Hayoloo… plotnya gak asing banget kan yaa..
Cowo kaya ama cewe kelewat misqueen.. menarik nih!
Coba kita buktikan segemeccc apa pasangan ini Shin Hyun-been yang pernah main drama Tell Me That You Love Me dan Moon Sang-min, si Prince Seongnam dari drama Under The Queen’s Umbrella atau kang kentut di drama Duty After School mulai 24 Agustus 2024 di Coupang TV.
No Gain No Love — Prime

Judul : No Gain No Love / No Loss in Love / Because I Want No Loss
(Sonhae Bogi Sileoseo/ 손해 보기 싫어서)
Pemeran Utama : Shin Min-a, Kim Young-dae, Lee Sang-yi, Han Ji-hyun
Tanggal Rilis : Aug 26, 2024
Tayang Setiap : Senin – Selasa
Genre : Comedy, Romance, Drama
Episode : 12
Network : TVN, TVING, Prime Video
Sinopsis Drama No Gain No Love
Akhirnyaa.. kalau beneran tayang di Prime, gak sia-sia juga ini aplikasi nangkring di HP.
Huhuhu.. kenapa apps ini misqueen drakor siikk??
Cakep nih… mba Shin Min-a, si ratu romcom comeback!
Kini adu peran bareng Kim Young-dae Penthouse. Eaa.. Penghos-nya nempel teruss gatuu…??
Judulnya aja uda menggelitik yaa.. No Gain No Love.
Uda kayak slogannya mas Agung tiyap kampanye nih…
Jadi, drama No Gain No Love ini bakalan dibikin spinn-off nya.
Jan ngeluh kalok entar endingnya open ending or gantung gitu yaa..
Ceritanya tentang Son Hae-Young (Shin Min-A), sosok cewe tipe orang yang tidak ingin kehilangan uang dalam situasi apa pun. Saat tumbuh dewasa, dia harus berbagi cinta ibunya dengan orang lain. Dia sering mendapati pasangannya berada di bawah titik terbawah.
Sekarang, Son Hae-Young menghadapi kemungkinan kehilangan promosi jabatan di tempat kerjanya. Untuk menghindari kehilangan tersebut, dia membuat rencana pernikahan palsu. Dia merekrut Kim Ji-Wook (Kim Young-Dae) untuk menjadi tunangannya. Kim Ji-Wook ini bekerja paruh waktu sebagai kasir di sebuah toko swalayan. Dia adalah tipe orang yang tidak bisa mengabaikan orang yang membutuhkan dan mencoba melakukan hal yang benar. Dia bersikap ramah kepada setiap pelanggan di minimarket, kecuali satu orang. Orang itu adalah Son Hae-Young. Ketika dia tiba-tiba memintanya untuk menjadi pengantin pria palsu di pernikahannya, entah bagaimana dia menerima tawarannya.
Eciyee..
Mang biasanya orang yang pura-pura gak peduli itu sebenernya adalah orang yang paling peduli loh!
Saksikan drama No Gain No Love mulai 26 Agustus 2024 di Prime Video setiap hari Senin dan Selasa sebanyak 12 eps.
Trailer Drama No Gain No Love (2024)
The Frog — Netflix

Judul : The Frog / In The Woods With No One
(Amoodo Eobneun Soopsokeseo/ 아무도 없는 숲속에서)
Pemeran Utama : Yoon Kye-sang, Kim Yun-seok, Go Min-si, Lee Jung-eun, Chanyeol
Tanggal Rilis : Aug 23, 2024
Tayang Setiap : Jum’at
Genre : Thriller, Mystery, Psychological, Drama
Episode : 8
Network : Netflix
Sinopsis Drama The Frog
Ugal-ugalan ini drama!
Ada mas Cheyeee.. HEELLPP!
Drama tayang langsung full-eps Netflix kali ini menceritakan mengenai drama musim panas di masa sekarang.
Jeon Young-Ha (Kim Yun-Seok) mengelola sebuah pondok liburan yang terletak jauh di dalam hutan. Kehidupannya yang damai terguncang oleh kemunculan tiba-tiba seorang wanita misterius bernama Yoo Sung-A (Go Min-Si).
Pada awal tahun 2000-an, Koo Sang-Joon (Yoon Kye-Sang) mengelola pondok panggilan yang sama seperti yang dilakukan Jeon Young-Ha bertahun-tahun kemudian. Koo Sang-Joon dan keluarganya juga tinggal di sana, tetapi, selama musim panas, sesuatu terjadi di pondok peristirahatannya dan Koo Sang-Joon kehilangan segalanya karena hal itu.
Pada saat itu, Yoon Bo-Min (Lee Jung-Eun) bekerja sebagai petugas polisi di gardu polisi terdekat dari pondok liburan. 20 tahun kemudian, Yoon Bo-Min dipindahkan ke gardu polisi yang sama dengan tempat ia bekerja sebelumnya dan ia mulai bekerja di sana sebagai kepala polisi. Dia senang memecahkan masalah dan mulai mengamati Jeon Young-Ha dengan seksama.
Aga merinding gimanaaa gitu kalo cewe sebagai pelaku kekerasannya yaah..
Mari kita nikmati drama The Frog ini di Netflix pas tanggal 23 Agustus 2024. Don’t miss it!
Trailer Drama The Frog (2024)
aku tauuu banget, sahabat lendyagassi cape bacanya.
Huhuhu.. abisan gimana yaa.. drama tayang bulan Agustus ini banyaakk beeuudd!
Kita semua berasa di puncak drakor nih..
Rekor banget di tahun ini sebulan ada 14 drama.
Key, silakan sahabat lendyagassi pilah-pilih bakalan nonton drakor yang mana yaa.. buat mengisi kekosongan hati abis ditinggalin mas Sunjae-yaa.. Wkwkkw, teteepp!!
Selamat Menonton.
즐거운 하루 보내세요~
Have a nice day.
With love,

Asyik nih ada Drakor baruu. Ada yg di Prime juga (di HPku hanya ada prime video dan weTV). Tapi yg Bad memory eraser kayake juga bagus. Intip2 dulu ah review-nya.
Wah iya, aku ngincer Bad memory eraser nih. Kayaknya seru banget deh. Tapi aku ngejar Red Swan dulu ini. Belom tamat nontonnya. Hahahaha
Saya pengen nonton deh Family Choice karena suka banget dengan drachin Go A Head. Sampai nonton lebih dari 1x. Tapi, jumlah episodenya jauh lebih sedikit ya. Penasaran nih ada bagian yang dipotong atau enggak.
Setdah… banyak beud drama bagus di bulan agustus…
Tetep nunggu mas jahat lah aku mah… wkwkwkwk
Castnya masih sama yaa
Bagus sih kebayang kalo ganti cast vibesnya pasti beda.. apakah mereka akan nyari jamur ke hutan lagi ? Hahahahahh
Woaaahhhh panjang banget listnya Len. Banjir hiburan di Agustus ini sih. Saya keknya mau mendahulukan dua judul.
LOVE NEXT DOOR yang dibintangi oleh dua aktor kesayangan saya (Jung Hae-in dan Jung So-min). Ceritanya juga sepertinya seru nih. Ada cerita kebersamaan dari masih kanak-kanak hingga dewasa. Saling ngisengin dengan nuansa kekanakan yang wajib dikenang hahahaha. Aahh kudu nunggu 17an yak hahahaha.
PACHINKO 2. Terus terang akutuh penasaran banget dengan ending PACHINKO 1 yang mengambang. Gemes banget lihat si tokoh perempuannya disia-siakan, “dibuang” seperti sampah. Ingin banget tahu bagaimana kelanjutan hidupnya dengan anak yang sudah dilahirkan. Saya suka juga dengan acting Lee Min-ho di drama ini. Gregetnya dia sebagai aktor “lama” masih terlihat. Tetap bertahan di dunia sinema dan sering mendapatkan drama atau film yang premisnya bagus.
Can’t hardly wait!!
Trailer Love Next Door bertebaran banget di akun medsos aku daaaannn ofkors bikin tergoda untuk ikutan nonton juga. Aduh tulungin. list drama bulan Agustus tahun ini kok banyak yang bagus-baguuuusss.
Tapi karena bulan Juli ini tontonanku ada beberapa, kayaknya kelarin satu-satu jadi aku kemungkinan ikut nonton Love Next Door pas lewat beberapa episode lah. Marathon nggak niiiyyy ahahhaha …..
Keliata serus seru sih filmnya. Pengen yg genre horor korea jadinya, hehhehe. Makasih ya kak info film korea nya ini….
Aku tuh penasaran sama drama love Andante dan perfect Family dari ulasan ini terlihat menarik, simpan dulu aah di wish list buat nonton 🤩
Wah masuk wishlist..
Bakalan padat nih jadwal nontonnya ya kak. Apalagi dari cuplikan ceritanya menarik juga
Aku suka drakor yg modelan your honor atau blackout. Suka pemainnya sih berkarakter
But makasi rekomendasinya
Family by Choice kayaknya bagus nih, bisa jadi pilihan.
Emang ya, ada lho hubungan yang terjalin, tak ada hubungan darah, tapi malah lebih bagus dibanding yang ada hubungan sedarah
Family by Choice kayaknya bagus nih, bisa jadi pilihan.
Emang ya, ada lho hubungan yang terjalin, tak ada hubungan darah, tapi malah lebih bagus dibanding yang ada hubungan sedarah
Wah banyak aktor/aktris favorit di bulan Agustus
Shin Min-a, Ji Jin-Hee tapi yang bikin penasaran emang Akang Si Won dalam DNA Lover
udah lama diworo-woro, akhirnya tayang Agustus, apalagi di sini tandemnya Jung In-Sun
bakal rame nih
Ulalaaa ..banyak bener nih pilihan drakornya di Bln Kemerdekaan nanti. Pusing gak tuh milih mana yg mau ditonton? Terima kasih sharing info drakornya ya Teh ..
Aku penasaran sama Love Next Door bakalan bikin baper kayak Lovely runner nggak ya? Lagi pengen nonton drakor yang ringan dan bisa bikin baper tujuh turunan 6 tanjangan 5 tikungan 😀
Wah gawat ini mah bulan Agustus bertebaran banyaaak banget drama keren yang bikin galaaau hehe
Aku sih ngincer dramanya Hwang Inyeop karena nonton versi chinese-nya dan sukaaa! Belum lagi dramanya Jung Somin nanti tayang di netflix, gak sabaar!
Tidak ada yang kolosal, ya Mbak? Saya sukanya yang kerajaan karena terasa jauh tuk dicapai sehingga bisa jadi imajinasi saja.
Meski mengakui kalau banyak drakor yang bikin penasaran tuk nonton sampai akhir tapi ya gitu deh karena bukan hal yang disukai.
Romance in The House jangan sampai loloooss 😆😤🤪
Gasslahhh kita pantengin aneka tayangan Korsel.
mumpung bulan kemerdekaan
jadi hayuukkk cusss tontooonnn!
Waaahhhh, Pachinko season 2, padahal season 1 aja nggak pernah nonton, waakakakakak. Tapi liat potongan videonya keknya menarik ya.
Yang The Tyrant tuh kayaknya boleh banget ditonton, cuman dikit episode-nya, nggak ngabisin banyak waktu. Trus si Mas-Mas lesung pipit itu juga menarik buat ditonton
Hmmm kirain tadi ada dramanta ayang Wookie. Ternyata belum ada nih ehehhe..
Belum beres nonton yg masuk playlist udah ada list baru lagi aja ini.
coba jelaskan kenapa serangan drakor list di bulan agustus ini membabi buta hingga kusulitt menentukan nonton yang mana nih, fix aku sibuk selama bulan agustus, sibuk atur waktu nontor drakor hahahahhah
what! daftarnya panjang banget. nonton yang mana ya? semua keren-keren gitu. ah, kasih tahu anak-anak bakal lebih seru ini. nanti tinggal ngikut mereka mau nonton yang mana dulu. siapin camilan dulu.
Sekian banyak informasi drakor di Agustus tertarik dengan Bad Memory Erase, pas lihat nonton dimana aku langsung dengan sabar mengatakan pada diri, ok tunggu review dari nona Lendya sajaaa…
Uwaaaah banyaaak banget sampe 14 😱😱😱😱❤️. Tapi yg pasti Pachinko aku skip. Krn LBH suka baca bukunya aja 🤣. Ga tertarik liat dramanya.
Nah yg lain msh galau nih. Shin min ah aku bakal tonton sih, Krn sukaaaa banget Ama drama2 dia. 😍😍
Yg lainnya, tertarik Ama yg genre thriller mbak. Tp aku hrs pastiin dulu endingnya jelas 🤣
Wah, banyak juga ya drama korea baru yang tayang bulan Agustus
Aku menantikan dramanya Jung Hae In, mana di Netflix lagi
Mantap dah, masuk list tontonan deh
Yuk semarakkan agustus dengan berbagai lomba.
Plus semarakkan layar TV dengan pilihan drama Korea. List dan reviewnya udah lengkap di sini. Tinggal milihnya yang bingung hehehe…
Mbak Lendy rajin banget review drakornya. Yang bulan kemarin aja belum sempat nonton sekarang sudah ada banyak drakor bulan Agustus.
Kan jadi bingung mau nonton yang mana. Huhuhu….
Samaa Mak kujuga bingung mau nonton yg mana apalagi keliatan bagus semua. Kalo udah nonton episode 1 kudu sabar nunggu lanjutannya karena yg di sini masih on going semua yakk.
Masya Allah.
Etdaaah, you are truly Queen of Drakor or Drakor Quuen.
Hahaha!
Btw,
Dapat list drama Korea tayang tiap bulan gitu, dari mana sih Mak, referensinya?
Browsing dewek, giccu?
Alamak!
Benar-benar investasi waktu banget dirimu, Mak!
Daebaq!
astagaaahhh sampai 14 judul donkkk ini drakor,,,pasti jdi bingung bin galau ini klo mo liat drakor yang mana hehehe….
aku tertarik sama the honor ini…apalagi film adaptasi dan sudah diadaptasi sblmnya di israel..jalan ceritanya juga sedikit berbeda ada intrik2 para bapak sepertinya menarik
Kalau dulu ada yang bilang muka sangar, hati Rinto kaya cocok tuh sama karakter bos besar yang kelihatan galak tapi sama keluarga penyayang . Pastinya di titik inilah kelemahan beliau yang bisa dimanfaatkan oleh pihak tertentu
Pachinko udah season 2 aja.
Yang pertamanya daku belum jadi² juga nontonnya huhu.
Keknya kalo udah kelar episode yang season 2 ini boleh juga buat nyimak
Asyikk, akhir bulan Juli udah nggak ribet lagi mau nonton drama apa karena rekomendasi mba Lendy. Kayaknya aku mau nonton yang love next door deh. Drama romantis yang menghibur
Asiikkkkk… Bulan Agustus banyak pilihan dramanya nih, jadi lumayan bisa lebih sering di rumah buat me time. Padahal mah tetap aja sih kalau pengin main juga suka nonton sambil nunggu teman datang ;))
Aku udah baca Pachinko dan JUJURLY gak terlalu antusias menanti lanjutannya karena sudah tahu endingnya. Ada beberapa judul lainnya yang menarik nih, antara lain the Frog dan DNA LOVER (ya karena ada si Agung keceh itu… hahahaha). Yang lain juga bikin penasaran seperti : Perfect Family. Wah, ada yg di VIU gak sih drama2 ini?
Ini kenapa dramanya bagus-bagus semua siah, Pachinko season 2, terus ada Hwang In-Yeop , Kim Seon Ho sampai Jung Hae In, Agustus ngedrakor aja yaa nggak usah lomba-lomba…
Ini kenapa dramanya bagus-bagus semua siah, Pachinko season 2, terus ada Hwang In-Yeop , Kim Seon Ho sampai Jung Hae In, Agustus ngedrakor aja yaa nggak usah lomba-lomba…
Wah, Agustus ini kayanya seru banget buat penggemar drakor! Banyak banget judul baru yang menarik, apalagi ada beberapa pilihan dan genre. Udah siap-siap marathon nih!
Wooowww banyak sekali pilihan drakor Agustus jadi puyeng mau nonton yg mana haha. Apalagi aku suka genre thriller. Paling penasaran sama Perfect Family, kyknya misteri2nya terkait si anak bakalan menarik. Apalagi posternya kok gitu amat hehe.
Wah Pachinko ada ses 2 ya? Moga2 kali ini gak yang nyesek2 mulu haha walaupun agak ragu2 mau nontonnya 😀
Iya mba, di tempatku pun sudah mulai euforia 17 Agustusan nih. Pasang bendera, bentuk panitia 17 Agustusan dan hias area gapura gang.
Aikhhhh, terlove sama listing drama Korea bulan Agustus. Sangat vatiatif, menarik dan bikin penasaran sih 🤩🤩.
Btw, aku incer drakor Family by Choice. Udah kebayang nih bakalan seruuu. Sama Black out terlihat mantap alurnya.
Kayanya bakalan nonton The Frog sama Love Next Door. Selain karena premis ceritanya yang unik, saya langganannya netflix doang. huhu
Bulan Agustus bakalan ditemani dengan drama terbaru yang keren-keren, ya.
Aku gak sabar nonton Love Next Door, kocak banget pasti filmnya.
Aku sih lbh tertarik yg drakor psikologikal,thriller,hukum dan keadilan gitu.Lg males yg menye2, kynya Your Honour sama Perfect Family jd daftar berikutnya yg kutonton. Nungguin Partners for Justice ga nongol2…tulungggggg😭😭😭
Gila ya. Banyak banget drama Korea yang mau tayang bulan AGustus. Jadi bingung mau nontonnya gimana. Tapi kalau dari aktor favorit, kayaknya aku bakalan ngikutin Your Honor dulu dah. Aku suka ahjussi itu sejak di Criminal Mind. Hehehe
Udah langsung 14 judul aja mbak lendy, ckckck. Aku uda pasti lebih memilih bad memory eraser soalnya genre nya aku banget, komedi romantis. Btw tokoh bernama lee goon mengingatkan aku sama drakor the king yg di mainkan lee min ho
Banyak juga ya drama Agustus jadi bingung pilih mau nonton apa bulan ini, aku baru nonton The Good Partner dan The Auditor ternyata lumayan seru juga. Aku pengen nonton Bad Memory deh pengen lihat Jae Joong berakting..
Aku cuma punya akun Netflix doang (itu juga punya Thina, hahaha), jadi otomatis cuma fokus ke 2 film aja. Eeeeh pas liat ternyata yang nongol film-nya neng So miiiiiin. Uhuuy, otw nonton kali gitu mah ah.
Aku udah suka dari dulu pas film Because this is my first life.
aku kalau lihat jung so min sekarang ingatnya sama peran mudeok-nya hihi. semoga aja drama barunya ini juga seru buat ditonton
Saya tuh nungguin Love Next Door dan The Trunk, Akhirnya yg pertama muncul juga bulan ini, sayangnya The Trunk masih belum kelihatan hilalnya.
genrenya banyak romance yaaa, awuwooo sih buat yang suka tapi buat aku kurang, wkwkwkwk. nonton aja napa sih yaaa, hahaha. yang pasti sih pachinko season 2 kan udah kapan hari banyak iklannya di IG, karena gak nonton season 1 ya kudu nonton atuh ini mah yaaa. tapi aku nunggu the tyrant sih kusabab ada akang kang mas ji chan wok, wkwkwkwk
Love Next Door kayaknya aku bakal tonton duluan sih. Sebagai mamak-mamak yang suka kebeningan dek Jung Hae in aku pastiin liat dramanya hihihii
Sejak nonton film Tune in For Love aku jadi demen actingmya Jung Hae in nih mba
Wah Pachinko akan ada musim kedua aja. Aku belom nonton musim pertama, tapi banyak denger kalau drama ini bagus dan novelnya pun best seller.
Kalau dari daftar di atas, aku naksir 3 drakor. The Tyrant, Black Out sama Your Honor. Sayangnya ada yang tayangnya di Disney yang masa berlanggananku udah habis dan sekarang udah mahal pula >.<
Wah ada dramanya kim jae joong, kayanya doi lama banget g muncul di drama ya. Terakhir nonton kim jae joong, dia kayanya lagi fokus ke fotografi. Iya nggak sih?? Hahaha.. kangen liat dia manggung jadinya.. 😁😁
Ngga terasa udah lama banget aku ngga nnton drakor. Terakhir ya nonton DOTS. Sprtinya The Honor baguss jg nii jd rekomendasi.
Wah banyak bgt rekomendasi agustus ternyata 😉 aku langsung lihat bagian genre. Sebagai tim comedy romantis, aku prefer nonton genre itu sih. Abis itu lihat pemainnya, meski ga apal juga wkwkwk abis itu lihat sinopsisnya deh 😉 ga sabar nonton yg seruu
Penasaran banget sama drama perfect family. Rasa rasanya cocok sekali menemani libur akhir pekan.
Banyak juga ya drama Korea yang tayang di bulan Agustus ini beberapa juga cukup menarik untuk ditonton. semoga aja nanti aku bisa nonton salah satunya dan nonton sampai selesai.
Kayaknya yang Black Out menarik jiga buat disimak. karena genrenya yang gak melow dan romance seperti yang lain.
Hemm, bisa lihat rampung episodenya dulu dah
wah daftarnya banyak banget di Agustus ini ya, pengen lihat yang Famly Choice aja deh, entahlah selalu suka dengan genre seperti ini
Banyak banget nih drama yang akan datang. Aku paling pengen nonton Perfect Family kayaknya seru. Tapi nanti deh biar agak banyakan dulu episodenya. Nggak mau aku dibikin penasaran dalam rentang waktu semingguan hehe.
Iyaaa.. sudah banyak mulai ada lomba 17an nih! wkwkw.. Your Honor kayaknya cocok nih jadi salah satu list tontonan pas libur 17an 😀
Drama no gain no love sepertinya menarik. Apalagi di Prime video hehehe. Cuma ada app itu sih ama we tv.
Kalo teh Lendy sukanya nonton on going apa nunggu selesai semua episodenya?
Saya tandain yang The Tyrant (Disney+) dan The Frog (Netflix). Karena masih memiliki paket berlangganan di kedua platform OTT tersebut. Dan juga karena genrenya action, crime, thriller, selalu penasaran bagaimana sineas Korea mengembangkan genre tersebut.
wah banyak sekali ya list drama Korea bulan Agustus ini, padahal bulan sebelumnya juga masih belum pada kueselesaikan Mba Len, nambah lagi waiting listnya. Btw karena aku sukanya film romantis, maka penasaran dong sama Romance in the House, wajib nonton kayaknya
Banyak juga ya, drama korea baru bulan Agustus
Tapi aku hitung, cuma 4 yang bakalan bisa kutonton
Soalnya yang lain nggak tayang di aplikasi streaming ya teh
Mengsedih
Wow, ada mas hae in, mbak so min, sama mbak Minah yg bakal menghiasi hari-hariku di bulan Agustus bagus. Makasih mbak lend, mulai ngelist nih drama apa aja yg bakal aku ikutin
Wow, ada mas hae in, mbak so min, sama mbak Minah yg bakal menghiasi hari-hariku di bulan Agustus bagus. Makasih banyak mbak lend, mulai ngelist nih drama apa aja yg bakal aku ikutin selain drama mas sama mbak mbak yg aku sebutin di atas
kangen banget lihat Kim Seon Ho, akhirnya main drama lagi huaaa. seneng banget oppaku bisa kembali mewarnai hariku :’))
Waah banyak banget drama bulan Agustus ini. Aku baru nonton The Frog sih, cuma penasaran juga nih mau nonton The Tyrant dan Your Honor. Sukanya yang genre sains dan thriller soalnya, kalau yg romance kurang sih