Review Sinopsis Film Hitman: Agent Jun (2020) — Annyeong haseyo, sahabat lendyagassi.
Gimana ceritanya seorang agen rahasia bak FBI malah cita-cita sebenernya jadi seorang penulis dan ilustrator webtoon?
Salahkah punya cita-cita jadi seorang komikus?
Laki-laki harus memiliki impian yang besar.
Quote Hitman: Agent Jun, 2020
Ya,
Kita sering terjebak dengan paradigma sebuah pekerjaan harus yang keren, prestisius dan punya gaji yang besaaarr.. Karena kalok gak gitu, keluarganya mau dikasi makan apa?
Apakah sahabat lendyagassi pun memiliki pemikiran yang sama?
Gak ada yang salah sih sama yang namanya impian. Tapi kan harus sejalan dengan realita juga.. Kalau hidup butuh yang namanya SERBA PAS-PASAN.
Pas pen nonton konser, ada duit.
Pas pen beli album baru, ada duit.
Pas kudu bayar langganan aplikasi streaming, ada duit.
Yah, gak ada di dunia ini yang gratisan kan ya, guys…
Jadi, salah gasi kalau kita dikasih pilihan antara pekerjaan idaman dan pekerjaan yang menghasilkan banyak uang?
Simak dulu kuy.. Sinopsis Film Hitman: Agent Jun di artikel ini.
Syapa tau tercerahkan sama sikap Pak Jun kan yaa.. Let’s get it~
Film Korea Hitman: Agent Jun (2020)
Profil Film
Judul : Hitman: Agent Jun
(Hit Man / 히트맨)
Director : Choi Won-Sub
Screenwriter : Choi Won-Sub
Pemeran Utama Film Hitman: Agent Jun (2020) :
Kwon Sang-Woo — Joon
Jung Joon-Ho — Duk-Gyoo
Hwang Woo Seul Hye — Mi-Na
Lee Yi-Kyung — Chul
Lee Ji-Won — Ka-Young
Genre : Action, Comedy
Release Date : January 22, 2020
Runtime : 110 minutes
Distributor : –
Rating: 3/5
Sinopsis Hitman: Agent Jun
Joon (Kwon Sang-Woo) adalah seorang agen rahasia yang memberantas jaringan kejahatan di Korea. Ia jago berantem dan menjadi contoh oleh bawahannya yang dilatih sejak dini, sama seperti dirinya.
Joon tadinya adalah anak yatim yang kehilangan kedua orangtuanya saat kecelakaan mobil. Karena itu, ia direkrut agen rahasia. Kenapa yaa.. Mungkin salah satu alasannya karena kalo anak yatim piatu dimanfaatkan oleh negara tuh gakkan ada alasan buat mabil cuti “Pak, Bapak saya masuk rumah sakit” atau “Pak, ijin pulang cepet karena istri saya beranak.”
Gitu kali yaa…
Tapi, tahukah sahabat lendyagassi…
Meskipun agen Joon ini hebat banget saat menghadapi musuh, ia menyimpan impian terbesar yang selalu menjadi bahan hinaan atasannya, yakni menjadi KOMIKUS.
Berhasilkah ia menggapai impiannya saat pekerjaan utamanya adalah seorang agen rahasia?
Menyamarkan Kematian Demi Bisa Bebas Tugas
Karena agen Joon ini adalah salah satu agen andalan, ia kerap masuk di tim rahasia terpilih. Kali ini, ia masuk Tim Shield dan bertugas terjun ke sebuah medan berbahaya.
Saking berbahayanya, ia kemudian dinyatakan MENINGGOY karena jasadnya gak diketemukan setelah misi terakhir Tim Shield. Apakah agen Joon yang jago itu beneran meninggoy?
Ternyataaa…
TYDACK, bestie..
Agen Joon cuma mau BEBAS.
Ia ingin terbang di langit, berenang di laut dan tinggal di hutan ((laah, ngapeee???))
Maksudnya tuh, agen Joon uda cape diperintah atasan muluk, uda saatnya dia hidup bebas dan melakukan apa yang ingin ia lakukan. Dan mulailah ia membuat komiknya sendiri dan diterbitkan di platform online.
Apakah hidupnya kini bahagia?
Penulis Webtoon yang Gagal
Nama asli Agen Joon adalah Kim Bong Joon. Sejak pensiun jadi agent karena memalsukan kematiannya, ia berganti nama menjadi Kim Soo Hyuk dan menikah dengan gadis yang dicintainya lalu memiliki anak semata wayang. Sang anak suka banget sama musik dan menulis beberapa lirik rapper-line yang ia suka.
Kebanyakan liriknya mengenai hal-hal yang ia alami sehari-hari.
Jadi uda semacam curhat gituh.
Suatu hari, sang Ayah membaca lirik yang ditulis anaknya. Dan itu ada kaitannya dengan ketidaknyamanannya saat melihat Ayahnya direndahkan oleh Ibunya karena bekerja dari rumah, saat sang Ayah juga belum bisa membelikan apa yang dia mau. Tapi bisakah dunia ini tidak dinilai dengan uang?
Anak yang bijak yaah..
Jadi selama ini, agen Joon bisa bertahan dari pekerjaan sang Istri yang seorang guru seni. Sedangkan Agen Joon sendiri gapunya penghasilan tetap yang bisa diandelin buat keluarga. Biarpun sering berantem ama istrinya yang cantik, keduanya saling jaga dan saling sayang.
Sang istri dengan legowo menjadi tulang punggung keluarga, sang anak pun ga menuntut banyak barang mewah. Agen Joon sendiri yaa.. gitu aja.. tenggelam dalam dunia komiknya yang kerap menerima komentar buruk dari pembacanya.
Semacam komenan “Syapa ini yang gambar? Jelek sekali”
“Dasar komik sampah! Aku rugi sudah membuang waktuku untuk membaca komik sampah ini.”
“Kasian tempt daur ulang pun gak mau kalau sampahnya macam begini..”
blaa blaa blaaa~
Jadi, sang Ayah teh kobam.
Dan di saat ia kobam, kemampuan menggambarnya malah meningkat dan jadi serial webtoon yang keren banget.
Keren aja cukup?
Gak doonk.. kudu d aplot ke platform baca komik online agar bisa mendapat feedback dari pembaca, right?
Dan itu dilakukan semua oleh sang istri, tanpa aba-aba dari Agen Joon.
Apa yang terjadi selanjutnya?
Webtoon Agen Joon BOOMING
Gak disangka-sangka, keesokan paginya setelah webtoon diunggah, banyaaaak banget yang memuji webtoon tersebut. Dari mulai kisahnya yang menarik, visualnya yang bagus sampai pada gak sabar menanti kelanjutan serial webtoon milik Agen Joon.
Kita tidak pernah tahu nasib yang akan menimpa kita.
Quote Hitman: Agent Jun, 2020
Tapi agen Joon malah panik gak karuan karena mendadak webtoonya terkenal.
Kenapa kah?
Bukannya kudunya agen Joon bangga yaah.. kan selama ini kehidupan seperti ini yang diharapkan?
Ia bisa mencari nafkah dan sukses di bidang yang ia sukai.
Hayoo.. ada sahabat lendyagassi yang bisa nebak gak nih.. kenapa agen Joon malah panik?
Kesan Nonton Hitman: Agent Jun
Moral of storynya bagus banget siih..
Aku suka dengan cara PD-nim menyampaikan bahwa hidup itu membutuhkan sebuah proses untuk naik ke anak tangga impian kesuksesan.
Cara menyampaikannya dengan kocak dan menghibur.
Apalagi genrenya memadukan genre action kan.. Yang selama ini bikin merinding karena pasti ngilu-ngilu akibat gebug-gebukan.
Tapi di film Hitman: Agent Jun, semuanya terasa MENYENANGKAN!
Ya, aga aga membangongkan sii…
Soalnya ada Lee Yi-Kyung, yang lagi trending jadi cuamik super redflag di drama Marry My Husband kan yaah..
Nah, mas Kincana ini di film Hitman: Agent Jun jadi anak didikannya Agen Joon.
Perannya protagonis dan kayaknya akutu semakin ngliat Lee Yi-Kyung, semakin ngerasa dia tuh gak lagi nglawak kok. Se-natural ituu akting lawaknya. Wkkwkw..
Film mas Kincana yang lainnya…
6/45 (2022)
Cafe Midnight (2022)
Woongnami (2023)
The Moon (2023)
Jadilah lebih kuat dari siapapun.
Quote Hitman: Agent Jun, 2020
Jangan pernah menyerah.
Tak peduli apapun yang menghalangi kalian.
SELESAIKAN MISI YANG DIBERIKAN.
Trailer Film Korea Hitman: Agent Jun (2020)
Adegan yang paling kocak tuh.. pas Agen Joon mau nyelametin istrinya kan..
Sang istri diculik ama busuh bebuyutan agen Joon saat masa tugas di Tim Shield dulu. Uda nyampek di depan wajah nih… kok Agen Joon malah puter balik mobilnyaaaaa…
Dia dateng cuma mok bilang “Yeobo.. aku mau nyelametin anak kita dolo yaa…”
Adjvsldkfsldkn banget siih..
Istrinya ngamok-ngamok sampek ngungkit-ngungkit “Nyesel gue selama ini ngebiayain eloo.. tapi lo nya malah ga mentingin guweeh…”
((BHUAHAHHAAAA…))
Memang kelemahan seorang Bapack tuh ada di anak perempuannya yaah..
REAL sih ini!
…dan keseruan Hitman: Agent Jun bakalan kita saksikan kembali di season ke 2-nya, yang kabarnya bakalan tayang di tahun 2024 ini dengan pemeran utama yang sama.
Gak sabar nunggu kekocyakan agen Joon?
Kuy, nonton dulu Hitman: Agent Jun season 1-nya di apps Loklok.
Selamat Menonton.
즐거운 하루 보내세요~
Have a nice day.
With love,
Wahh ini genre action comedy? Menarik nih. Apalagi durasi cuma 110 menit.
Hebat ya dia suka nggambar juga. Bakatnya banyak.
Daku suka ama pesannya: jangan pernah menyerah.
tema yang diangkat lumayan unik di Hitman ini. Moral value nya juga sangat mudah ditangkap oleh penonton. Selain pesan moral, film nya juga memang seru sih
di sini juga masih banyak orang yang menganggap sebelah mata, Mbak. Kalau yang kerja kantoran di nilai keren, yang freelance di rumah, dianggap pengangguran haha.
Kalau menurut saya, mungkin webtoon yang booming ituada potongan adegan-adegan saat agen Jun bekerja. Jadi dengan sendirinya dia menggambar apa yang dia alami sendiri.
Wah Lee Yi Kyun nain film, saya nonton dia yang di Marry My Husband. Nyebelin banget, padahal katanya sebelumnya aktingnya selalu lawak, ya? Apakah di film ini juga?
Kayaknya tetap dinilai dengan uang nak…(Ndak jadi bijak dah😁)
Coba kamu pergi ke toilet, maka akan bayar kan.. ndak gratis..
Sekalipun bisa toiletnya gratis, kamu kudu masuk ke wahana apa gitu, nah masuk wahananya kan bayar, hihi..
Pekerjaan idaman kadang nggak sejalan dengan realita kehidupan (baca: kebutuhan hidup layak) sih. Aku sendiri pengennya bisa santai menulis. Tapi realita membawaku menjadi jastiper. Yuk Len, gabung grup jastip bukuku. Hehehe….
Drakor ‘Hitman: Agent Jun’ bener-bener bikin nagih! Ceritanya gak cuma seru tapi juga penuh kejutan. Akting para pemainnya keren banget, sukses bawa emosi dari ketegangan sampe ketawa. Gak heran sih kalau jadi favorit banyak orang
Kalau sih prinsipnya pengennya keuangan pas pas an yaitu pas ada kebutuhan bisa terpenuhi, dananya ada, karena kerjaan kita sebaiknya sesuai passion kita biar ngejalaninnya enak, ga sabar aku nonton Hitman: Agent Jun soalnya aku Lum nonton
Cita-citanya menjadi komikus, tetapi takdir membawanya menjadi seorang agen rahasia 😀 Tapi ga apa-apa juga, kan menggambar dll masih bisa dilakukan saat senggang hihihi itupun kalau bisa santai ya. Kasihan nasibnya yang udah ga punya orang tua. Iya kali ya ga ada cuti macam2 kalau dia sendirian.
kalau lihat dari poster wal filmnya aku pikir ini wolferine versi korsel ternyata bukan cakar tapi ini adalah pulpen dan pistol, setelah dibaca sinopsisnya baru tahu alasannya
Kalo ngomongin karakter penulis webtoon otak ku visualnya malah suka langsung ke World Two World hahaha..
Hitman agen jun tuh genrenya yang kurang aku suka… masuk list dulu tar nontonnya kalo dapet wangsit hihi..
Pernah juga teh terjebak paradigma kek gitu. Tapi, aku sekarang ngikutin passion aja dan ternyata lebih bahagia aja sih daripada yang sebelumnya
baca reviewnya kayaknya ini seru, lucu, haru gitu ya. Bagus cerita, keknya nonton langsung, langsung dapat feelnya
Kadang~kadang nih ya, aku suka lho sama cerita komedi begini.
Apalagi kalau sampai berhasil buat otot wajah lelah usai menikmati filmnya!
Bayangkan, kalau bisa tertawa mulai dari awal hinggai usai film.
Tertawa bahkan sampai terbahak~bahak.
Keren kali aku rasa sutradaranya, bah!
Kalau aku tebak nih ya kenapa mendadak Agent Jun, panik webtoonnya meledak, mungkin tak sengaja doi membeberkan rahasia negara saat menjadi ANS. Hahaha.
Kalau bisa sih dua duanya yaa hahaha pekerjaan yang diidamkan sekaligus bisa dapat uang yang banyak, eaaa. Tapi sadar banget dunia ngga seindah sinetron, dan sukanya film/drama Korea itu ceritanya realistis
kayaknya baru lihat ada aktris Korea namanya sepanjang ini Hwang Woo Seul Hye
sekaligus jadi inget saya masih punya utang belum bayar utang nonton Curtain Call, hehehe
sekaligus juga jadi inget mau install Loklok,
Sinyal di sini lagi jelek banget, jadi males install
Wajib banget nonton film ini untuk nikmatin akting Kwon Sang-Woo sebagai ayah dan suami
Kebanyakan agen rahasia itu punya masa lalu suram ya. Entah orang tua meninggal atau emang diculik atau kejadian buruk lainnya yang bikin si agen harus hidup sendiri. Keren sinopsisnya.
Aku gak bisa membayangkan dari sekelas agen rahasia yang hebat terus merubah karir menjadi ilustrator komik. Berbeda dunia banget itu ya hahahaha. Dan hebatnya Joon bisa memalsukan kematian, merubah nama, hingga hidup di dunia komik dengan istri dan anak yang memberikan kebahagiaan.
Populer kan namanya jadi dikenal orang yak. Ditelusuri dan bisa-bisa “penyamarannya” bertahun-tahun bisa terbongkar. Apalagi jika yang mengejar adalah musuh lamanya. Aaaiihhh seru banget sik.
Cus ah cari di Loklok. Kudu nonton ini sih.
Makasih banyak noona, ini rekomendasinya oke banget buat aku yang suka action korean movie, langsung gas nonton nih film Agent Jun!
ini film lawas juga ya, aku lupa lupa inget pernah nonton juga kayaknya, tapi pas baca jalan ceritanya eeeh ini mah belum di tonton atuh. wah cocok nih ditonton pas libur gini sambil setrikaan,
Namanya hidup apalagi si bapak penuh tekanan bekerja, jadilah pemalsuan diri dibilang wafaahh fah.. kisah kek gini ada juga sih di sinetron kita yak, cuma paling tambahannya karena pengen cairin insuranss
Aku paling sebel mampir di blog ini…. Bikin aku kecanduan nonton drakor. Artikel di blog ini tuh ngena banget dan persuatif banget, bikin pembaca penasaran pingin nonton dan pingin tahu endingnya kayak gimana….
Fixed, gak mau kesini lagi
Kak Lend bener banget deh, hidup pas-pasan aja udah cukup dan alhamdulillah ya. Misalnya pas ada fanmeeting eh pas menang giveaway dan bisa ketemu bias, asyik ya. Hahaha.
Sepertinya menarik nih untuk diikuti ceritanya, apalagi genrenya komedi yang dibalut action (atau sebaliknya?)
Aku belum nonton ini Eoni, mau nonton kayaknya kok udah jadul wkwkkw
seru tapi ya, ada komedinya itu bikin nggak boring pas nonton