Aktivitas yang Selalu Dilakukan NCT Dream Jelang Comeback Album

Hal yang Selalu Dilakukan NCT Dream Jelang Comeback Album – Annyeong haseyo, sahabat lendyagassi.

28 Maret 2022 – Menjadi hari bersejarah berikutnya bagi NCT Dream dan NCTzen, yakni rilisnya NCT DREAM 2nd Album yang bertajuk ‘Glitch Mode’. Yang dinanti-nanti setelah album 1st NCT Dream pada 10 Mei 2021 yang lalu. Hanya dalam jangka waktu 10 bulan, mereka sudah meluncurkan 2nd Album Full-Length dengan penjualan pertama mencapai 2,07 juta copy untuk masa pre-order.

Maka, gak salah kalau NCT Dream dijuluki “double million seller” karena prestasinya yang terus meningkat. Belum lagi jumlah viewers MV dan penghargaan musik yang diperoleh dari berbagai acara musik ternama, seperti Seoul Music Awards 2022, M Countdown dan masuk ke Billboard 200 Chart untuk 2nd full-length album ‘Glitch Mode’.

Tapi, sahabat lendyagassi tau gak, sebelum meluncurkan album, NCT Dream selalu mengeluarkan pola yang sama untuk menarik perhatian para NCTzen, sekaligus nabung, gitu kali yaa.. Hehehe, soalnya begitu kabar album akan launch, sebulan sebelumnya sudah ada masa P.O Album loo..

Apa aja sih, kira-kira aktivitas NCT Dream yang selalu dilakukan sebelum bener-bener sibuk promo album dan lagu terbaru mereka? Oke, let’s get it~

Aktivitas NCT DREAM Sebelum Comeback Album

Para NCTzen selalu menyalakan tombol notifikasi di youtube channel kan yaa.. Nah, dari sini, aku menyimpulkan pola yang dilakukan masing-masing idol itu gak pernah sama. Maksudnya sih, sama-sama promo dan meningkatkan awareness fans akan karya mereka. Tapi bentuk kontennya bisa jadi beragam.

Berbeda dengan para kakak NCT Dream yakni NCT 127, sebelum comeback album, idol group yang dipimpin oleh Mark Lee ini melakukan sejumlah “ritual” activities. Seperti:

Mengeluarkan Teaser Album

Nah, di tahap ini NCTzen sudah mulai bisa menabung nih.. Karena sudah diperlihatkan beberapa jadwal yang akan dilakukan NCT Dream selama sebulan dari mulai teaser pertama keluar. Tentu strateginya adalah teaser keluar satu per-satu member di satu hari. Tidak langsung ke semua member, sehingga NCTzen dibuat kudu bersabar dengan teaser tersebut.

Tapi aku rasa, aku gak bisa banget memilih kalau NCT udah mengluarin teaser. Semua keluar sesuai dengan karakter dan warnanya. Dalam 2nd full-length album ‘Glitch Mode’ ini NCT Dream ingin menunjukkan sisi “gamers” dalam kehidupan mereka. Sosok yang unik ya, gengs..

Teaser Album 2nd full-length album 'Glitch Mode' ini NCT Dream

Satu per-satu member muncul dengan menggunakan helm dan ditutup dengan tulisan ‘Glitch Mode’. Bikin gemes banget deh.. Karena beberapa hari kemudian muncul poster teaser album yang berwarna-warni dengan tabrak warna dominan pink fanta, orens, dan hijau khas NCTzen.

Gimana…gimana?
Deg-degan donk yaa…

Setelah beberapa hari jadwal teaser keluar, semakin mendekati hari H, NCT Dream meluncurkan Closed Beta Test. Video konsep yang kira-kira memberikan gambaran seluruh isi album ‘Glitch Mode’ ini.

NCT Dream Meeting

Bukan hanya sekali ini NCT Dream menghadirkan konten ngobrol “serius” mengingat konten mereka selalu lucu dan mengajak NCTzen mengenal karakter masing-masing member dari dekat. Maka, konten meeting ini adalah salah satu bukti keseriusan mereka di dunia musik.

Bukan hanya sekumpulan anak muda yang iseng dan bekerja demi uang, tapi keseriusan anak muda dengan kerja kerasnya untuk menunjukkan karya mereka. Terbukti dari brainstorming yang diberikan masing-masing member saat membicarakan “Apa yang harus NCT Dream lakukan kali ini di album kedua?” dan “Apa kelebihan NCT Dream di album kedua ini dibandingkan dengan album pertama mereka 10 bulan yang lalu?”

Uniknya, mereka juga anak muda yang merasakan banyak sekali kekhawatiran bila album mereka kurang diterima di masyarakat, sehingga ada drama Mark memberikan semangat untuk para member bahwa yang dilakukan kali ini sudah yang terbaik. Mari kita nikmati proses dan hasilnya.

Keren banget sih Makeu ssi ini..
Selalu berpikir positif di segala hal. Suka salut sekaligus khawatir.. Kalau Mark sebijak itu, jika ia merasa insecure, siapakah yang memberikan ia kekuatan?

Semoga persahabatan di NCT terutama NCT Dream membuat mereka tumbuh kuat dan sehat dari segi fisik dan mental.

Apa arti yel-yel NCT Dream Yo DREAM - Jjeoreo juja, fighting!
Member 7DREAM : Chenle, Mark, Jaemin, Renjun, Jisung, Haechan, Jeno

Yo DREAM – Jjeoreo juja, fighting!
쩔어주자 파이팅!
(Yo DREAM – Mari kita lakukan yang terbaik hari ini)

Konten 7llin’ in the DREAM

Ini jadi konten yang paling aku nanti-nantikan sih.. Karena 7 member NCT Dream akan menginap di luar dorm NCT dengan konsep yang sudah disepakati bersama. Format permainan yang mereka lakukan juga mereka konsepkan. Pokoknya nonton konten 7llin’ in the DREAM bikin hati senang sekaligus mengharu biru. Do you know what i feel, NCTzen?

Jadi konsep 7llin’ in the DREAM di persiapan comeback album kedua Glitch Mode ini tetap sama dengan sebelumnya, sama-sama menginap di luar selama 2 hari 1 malam. Kalau bagiku, ini seperti liburan yang diberikan SM Ent. untuk NCT sih yaa… Karena tahu donk, berapa kerasnya kerja mereka saat di kantor. Bahkan dari youtube channel WayV kemarin, Kun membicarakan masalah cuti yang baru ia ambil setelah 1 tahun penuh ia bekerja.

NCT DREAM 2nd Album 'Glitch Mode' launching tanggal berapa?
NCT Dream 7llin’ in the DREAM
(Ki-Ka : Haechan, Mark, Chenle, Jeno, Renjun, Jaemin, Jisung)

Kali ini 7llin’ in the DREAM dilakukan dengan konsep kemah atau glamping camp. Konsep yang diajukan oleh Jisung karena ingin menunjukkan jiwa “bermain” mereka di luar ruangan. Dan taukah sahabat lendyagassi.. selama konten 7llin’ in the DREAM, semua member bener-bener sempurna saling membantu dan fair-play saat mendapatkan hukuman kalau kalah bermain.

Oh ya, konsep kali ini, mereka mengenalkan konsep manitto.

Apa itu manitto?

Manitto adalah teman rahasia, untuk bahasa hangeulnya, nanti aku cari dulu yaa… Hehe, biasanya anak-anak NCT ini suka pake bahasa gaul. Kaya konten Awsaz di NCT yang bermakna “Awkward but It’s Okay”.

Filosofi manitto adalah member 7Dream diminta membeli kado untuk teman rahasianya masing-masing dengan harga tidak lebih dari 30.000 won. Nah, menentukan siapa manitto-nya sendiri dikocok menggunakan undian yang diambil satu per-satu oleh para member.

Jadi manitto NCT Dream kali ini:
Jeno > Chenle
Chenle > Jaemin
Jaemin > Mark
Mark > Jisung
Jisung > Renjun
Renjun > Haechan
Haechan > Jeno

Syarat lain selain membelikan hadiah yang kira-kira kamu pikirkan mengenai manitto-mu dengan harga tidak lebih dari 30 ribu won, juga kudu ngasih clue ke sang manitto. Misalnya, melakukan hal-hal di luar dari kebiasaan. Kaya biasanya Renjun selalu marah-marah kalo digodain sama Haechan. Tapi karena manitto Renjun adalah Haechan, maka Renjun gak boleh nge-gas kalo digodain. Kudu kalem.

Contoh lainnya, bisa juga dengan menyatakan perhatian dan rasa sayangnya pake kode-kodean. Kaya Jisung yang senagaja memilih Renjun untuk masuk tim sepak bola kakinya, karena yang seperti kita tahu, Renjun ini paling lemah dalam urusan olahraga. Anaknya mageran, kayak aku.

Dan terakhir, Haechan yang nunjukin sayangnya sama Jeno dengan berkata-kata manis nan manja juga sesekali nyuapin makanan.

Beli album NCT DREAM 2nd Album 'Glitch Mode' dimana?
7llin’ in the DREAM kali ini ke Chungnam

NCT Dream 7llin’ in the DREAM Kemana Kali ini?

Dengan tajuk konten “We’re coming together”, NCT Dream setuju perjalanan kali ini ke Cheongnam. Dengan perjalanan dari kantor SM di Seoul menuju Chungnam selama kurang lebih 1 jam 40 menit melewati tol dan satu kali berhenti di rest area buat jajan.

Haha…mereka juga menghukum Mark, sang leader NCT Dream karena kalah dalam bermain game sebut jumlah kata. Aduuh~ Kasian uri lider-nim. Tapi ya, bukan NCT Dream namanya kalo gak bikin onar.

Selain Mark yang mendadak kena hukuman disuruh traktir semua member dengan membelikan makanan yang member lain mau, Jisung dan Jeno juga kena hukuman karena tertawa. Padahal di NCT Dream ini nyaris gak mungkin gak ngakak. Pastinya adaaa aja tingkah kekanakan yang mereka lakukan dan mengundang gelak tawa. Bukan hanya norak, kadang juga sikap nge-gas Renjun bikin NCTzen jatuh cinta.

Baca Juga :

Twenty-Five, Twenty-One (2022): Masa Muda Secerah Starlight
Mantan Artis Cilik Korea Selatan yang Kini Sudah Dewasa

Konten NCT Dream 7llin’ in the DREAM lainnya bisa ditonton di channel youtube NCT Dream yaa.. Ada

Ya, itu tadi 3 hal yang biasa NCT Dream lakukan sebelum comeback album kedua mereka. Dan selanjutnya, aku akan bahas NCT DREAM 2nd Album ‘Glitch Mode’ dan NCT Beyond Live : Dream Stage yang ditunggu-tunggu NCT Dream karena belum bisa konser secara offline.

안녕하세요 NCT Dream 입니다

즐거운 하루 보내세요~
Have a nice day.

With love,

logo lendyagassi
Spread the love

56 pemikiran pada “Aktivitas yang Selalu Dilakukan NCT Dream Jelang Comeback Album”

    • Salah satu sisi baik dari mereka para orang Korea ini ya disiplin tinggi serta etos kerja yang sangat keras. Andai generasi muda bangsa kita seperti mereka ya kegigihannya dalam berkarya

      Balas
  1. Jujur ya, saya baru ngeh tentang NCT ini, karena bahas tentang skincare somethinc yang kerjasama dengan NCT hahaha.
    Jadi sebenarnya, kalau K-Pop kerja sama dengan sebuah brand, bukan hanya mereka memasarkan brand, tapi bisa juga sebaliknya, meski mungkin exposure brand nggak sebesar mereka 😀

    Balas
  2. Kegiatan padat member NCT sebelum mengeluarkan album padat banget ya.
    PO dulu, nyenengin fans dengan kegiatan mereka. Bukan hanya sekedar promoin album. Makin sukses ya NCT.

    Balas
  3. Saya jujur tidak mengenal NCT ini, Mbak. Tapi keren, cara yang mereka lakukan saat akan meluncurkan album. Sedikit demi sedikit dibocorin ke fans, jadi mereka nantinya semakin penasaran. Dan pas hadir album, langsung diserbu hehehe.

    Balas
  4. ya alloh aku udah kaga update amat sama boy band ya, wkwkw, dulu tau cuma suju sekarang tau cuma BTS, nanti aku search di google ah NCT dream, pengen tau kayak gimana boy bandnya

    Balas
  5. Salah satu hal yang kuperhatikan dari berbagai boyband dan girlband keluaran Korea selatan itu, persiapan mereka selalu matang sebelum beneran menghadirkan karya mereka ke publik. Duhaduh sekarang NCT Dream mau ngeluarin album lagi nih. Walaupun nggak ngikutin mereka banget, aku cukup suka sama beberapa karya mereka.

    Balas
  6. Jadi mereka bener-bener prepare ya mbak… Pra ngeluarin album saja sudah buat banyak aktivitas seru yang menarik para penggemarnya. Pantesan penjualan albumnya meledak dasyat ya…

    Balas
  7. NCT ini emang aktif banget lah kegiatannya, beneran lah SM agency daebak sih
    NCT Dream tuh aku inget pas mereka baru debut masih imut dan pada pake celana pendek,
    nyanyi2 chewing gum sambil makan permen karet, gumuuuush banget
    Sekarang udah pada dewasa aja sih hahaha

    Na Jaemin kayaknya bias aku sih di NCT Dream,
    Nungguin dia ngedrama jadi second lead yang tersakiti dah hahaha

    Balas
  8. tiap kali bertamu ke blog mbak lendy nih aku jadi punya wawasan baru hehehe aku pribadi tak terlalu mengikuti trend anak muda gini hehhe . dengan membaca artikel ini aku jadi punya wawasan baru

    Balas
  9. Saya pernah poto bareng NCT
    (Tapi posternya doang. Haha). Trus gegara poto bareng itu saya jadi dapet hadiah skincare somethinc. Mayan lah.. Sejak itu jadi ngeh ooooh.. Jadi ini yang namanya NCT itu.

    Balas
  10. Kalau aku lebih suka nonton drama Korea aja sih, Kak. Cuma kadang-kadang aja aku suka musik K-Pop kalau memang musiknya aku suka. Kalau lihat NCT Dream itu aku jadi teringat dengan Mie Lemonilo.

    Balas
  11. yeaaaay udah pada banyak yang comeback yaa idol, salah satunya NCT, seru banget sih itu yang manitto-manitto, jadi penge nonton kalo aja ada reality shownya wkkwwk pasti kocak sih itu

    Balas
  12. Aku jujurly tidak mengikuti kiprah NCT. Tapi baca ini jadi tahu kalau NCT itu dah mendunia dan fans banyak. Wah mau ngeluarin album baru ya? Jadi seru dong next…

    Balas
  13. Yang aku sukai dari boyband Korea tuh soal kerja kerasnya kalau bikin project bahkan mereka kadang gak libur ya, demi karya2nya.
    Grup NCT ini salah satu grup yang terlihat kompak satu sama lain dan banyak pendukungnya ya mbak.

    Balas
  14. Tiap musisi emang punya cara sendiri untuk meningkatkan awareness tiap mau launching album atau single baru, ya, Teh. Biasanya sih fansnya tuh paling paham kalau udah ada kode ini itu pasti bakal ada sesuatu.

    Balas
  15. Asli KPop Lover ya mba, keren banget. Kalau saya tentang personil grup Korea angkat tangan deh nyerah tapi kalau drakor masihlah bisa ikutin habis alur cerita menarik daripada sinetron Indonesia yang kadang gak masuk akal

    Balas
  16. Selamat NCT untuk comeback nya bias mb lendy siapa nih? At least kalau dikabarin jauh jauh hari jadi bisa kumpulin tabungan yaa buat support album mereka

    Balas
  17. Blog favorit ini mah. Selalu ada berita baru yang cetar tentang Korea di sini, mulai dari Kpop, Kdrama, bahkan ada bahas NCT, Pohon Keluarga NCT, dan sebagainya. Bener-bener pecinta Korea ya, kak Lendy. Kalo aku masih terbatas di Kdrama doang. Malah kadang wajah dan nama artis ato aktornya aja nggak ngeh.

    Balas

Tinggalkan komentar